Laman

Maaf Blog ini telah berpindah domain ke sini

maaf atas ketidaknyamanan ini saya harapkan pengertian dari para pembaca.

Terima Kasih Telah Membaca Blog Saya

Jumat, 24 Juli 2009

Ridho Irama

Ridho Irama
Ridho
Muhammad Ridho Irama
Laki-Laki
Islam
Jakarta, 14 Januari 1989


Biografi :

Muhammad Ridho Irama atau lebih dikenal sebagai Ridho Irama adalah anak bungsu dari Raja Dangdut Indonesia, Rhoma Irama dengan istri keduanya, Rica Rachim.

Tampaknya Ridho akan mengikuti jejak ayahnya untuk berkiprah menjadi penyanyi dangdut. Saat ini Ridho yang lahir di Jakarta, 14 Januari 1989 mulai diperkenalkan pada masyarakat dangdut Indonesia.

Pada acara tahun baru 2009 lalu, sang ayah, Rhoma, mengajak Ridho untuk tampil di panggung dangdut bersama dengan grup band Soneta.

Ridho telah jatuh cinta dengan musik dangdut sejak kecil dan sejak SMP kelas 3 telah naik panggung dangdut mendampingi ayahnya.

Untuk mengemas musik dangdut yang berbeda, Ridho membentuk grup band dangdut, Sonet 2, dan mulai meluncurkan album dangdut perdananya pada 22 Januari 2009. Pada debut album perdana, Ridho memilih single Menunggu dan disusul dengan lagu Kerinduan.

Bersama dengan Sonet 2, Ridho mengusung musik pop dangdut. Di album ini, keterlibatan sang raja dangdut masih cukup besar.

Meski tergolong baru di dunia musik, namun kiprah Ridho bersana band Sonet 2 di jalur musik dangdut patut diperhitungkan. Hal ini terbukti dari penghargaan bergengsi yang ia terima sebagai Artis Solo Wanita/Pria/Duo/Dangdut Terbaik dalam ajang Anugrah Musik Awards 2009 lewat lagu Menunggumu.

0 komentar:

Related Posts with Thumbnails